Home
 
Tentang Kanada
 
Persoalan Uang Rp
 
Memperoleh Visa Anda
 
Pelayanan Bagi Murid
 
Mengapa belajar di Kanada?Pendidikan Ekonomi Sejarah IklimPemerintahan Pariwisata
 
MENCARI SEKOLAH
 
Pilihlah Tipe Sekolah, Kemudian Klik "Go".
-- or --

Pencarian Lanjutan

 
Tidak Yakin Akan Sekolah Yang Akan Dipilih? Klik Di Sini.

Receive more information about Canadian Education,  register now.

Prince Edward Island
Klik di sini untuk daftar sekolah-sekolah di Prince Edward Island
Prince Edward Island

Ibu kota: Charlottetown
Sejarah Kanada masih hidup dan diperingati di Charlottetown. Tahun 1864 merupakan pertemuan Konferensi Charlottetown pertama yang akhirnya membuahkan proklamasi Dominion Kanada pada tahun 1867. Karena adanya pertemuan ini, kota Charlottetown sekarang dikenal sebagai “Tempat Lahir Konfederasi.” Pulau ini panjangnya hanya 280 km (atau 170 mil) dari “ujung ke ujung” sehingga setiap sudut dan celah-celahnya dapat dijelajahi. Tanah yang subur dan iklim yang sedang membuat Prince Edward Island sebagai tempat ideal untuk pertanian campuran. Setengah bagian dari luas tanahnya ditanami, sehingga mendapat julukan “Provinsi Taman”.

Prince Edward Island terkenal akan tanahnya yang merah, bukit pasir dan pantai sepanjang 800 kilometer. Pada tahun 2006 penduduk Prince Edward Island berjumlah 138.500 orang. Charlottetown, yang berpenduduk 32.000 orang, merupakan satu-satunya pusat kota di pulau tersebut. Penduduk Prince Edward Island cukup muda - diperkirakan 38 persen berusia 25 tahun. Pada tanggal 31 Mei 1997, Prince Edward Island merayakan pembukaan Jembatan Konfederasi secara resmi. Jembatan sepanjang 12,9 km terbentang di Selat Northumberland dan menjadi jalan masuk yang mudah ke pulau tersebut selain dengan kapal ferry atau penerbangan udara.